Website Statistics remortgaging Keyboard Berita Tercepat dan Terdepan: Siapa Albert Einsten? "Saudara Frankenstein!" Keyboard Berita Tercepat dan Terdepan: Siapa Albert Einsten? "Saudara Frankenstein!" Internet Advertising Charlize Theron Pictures Internet Advertising Charlize Theron Pictures
;

Jumat, 08 Oktober 2010

Siapa Albert Einsten? "Saudara Frankenstein!"

Elin Yunita Kristanti


  (guim.co.uk)

VIVAnews -- Sebuah survey dilakukan pada 2.000 anak sekolah di Inggris. Hasilnya, mengkhawatirkan. Anak-anak tak tahu fakta-fakta sejarah atau sains. Otak mereka dijejali informasi soal selebritis dan hal remeh-temeh.

Satu dari lima anak yang disurvey percaya bahwa tokoh kartun Toy Story, Buzz Lightyear, adalah manusia pertama yang menjejakkan kakinya ke Bulan, bukan astronot Neil Amstrong.

Namun, dua pertiga anak berusia 6-12 tahun itu dengan benar mengidentifikasikan malaria sebagai 'penyakitnya Cheryl Cole'. Mereka juga tahu bahwa David Beckham adalah pemain bola yang baru saja didrop oleh pelatih Fabio, Capello.

Penulis buku 'What on Earth Wallbook', Christopher Lloyd mengaku prihatin. "Terlihat jelas anak-anak bingung jika ditanya soal sejarah," kata dia seperti dimuat laman Telegraph, Jumat 8 Oktober 2010.

"Neil Amstrong tentunya tidak akan senang jika tahu bahwa mainan plastik dinobatkan jadi manusia pertama yang melangkahkan kaki di bulan."

Kata dia, anak muda sekarang hanya punya sedikit atau bahkan sama sekali tak punya gambaran konteks sejarah.

Survey juga menemukan sepertiga anak tidak tahu bahwa Alexander Graham Bell menemukan telepon.

Riset ini juga menemukan pengetahuan sains dan angkasa luar yang dimiliki anak-anak memprihatinkan. Sebanyak 11 persen anak pikir Isaac Newton adalah penemu api dan Albert Einstein adalah saudara monster, Frankenstein.

Sementara satu dari enam anak pikir Deathstar dalam Film Star Wars adalah planet terjauh dari Bumi.

Satu dari 20 anak berpikir tokoh besar Christopher Columbus penemu lipsuction atau sedot lemak, bukan Amerika. Sementara satu dari 10 percaya Rolf Harris adalah pelukis Mona Lisa.

Secara visual, tak kalah payahnya. Satu dari enam anak gagal mengidentifikasi foto Presiden Amerika Serikat, Barack Obama. Anak-anak mengira Obama sebagai Mr T dari A-Team atau pembalap F1, Lewis Hamilton. Bahkan ada yang menjawab, "Itu foto Nelson Mandela."

Yang menakutkan mereka lebih paham dunia selebritis dan showbiz. Sebanyak 65 persen anak tahu persis Britney Spears pernah menggunduli rambutnya, dan 55 persen tahu bahwa model, Jordan menikah dua kali.

"Sangat mengkhawatirkan anak-anak sekarang lebih peduli dengan selebritis daripada figur-figur berpengaruh dan sejarah yang mengubah dunia."

0 komentar:

Posting Komentar

Mohon Commnent